Kebut Herd Immunity, Polsek Kresek Bersama Ormas Pendekar Banten Gencarkan Vaksinasi

 Daerah, Kesehatan, News

Tangerang kab, matapost

Upaya membantu Pemerintah Daerah dalam percepatan herd immunity Covid-19 dan capaian target 85 persen, Polsek Kresek, Polres Kota Tangerang bersama Ormas Pendekar Banten Korcam Sukamulya gencar melaksanakan program vaksinasi.

Kegiatan percepatan vaksin di bantu tenaga kesehatan (Nakes) dari Relawan sebanyak 5 orang dengan pendamping Aipda.Dedi Suhaedi dan Brigadir Asy’ari dari jajaran Polsek Kresek, Polresta Tangerang

Pelaksanaan bertempat di rumah Kabid ITE dan Publikasi Ormas Pendekar Banten Ari Ariyanto, kampung Rizal RT 001/002 Desa Sukamulya, Kecamatan Sukamukya, Kabupaten Tangerang, Minggu (31/10/2021)

“Kegiatan vaksinasi yang kita laksanakan sebagai bentuk keseriusan Polri dalam membantu program Pemerintah Daerah guna memutus atau menghentikan mata rantai penyebaran Virus Covid-19, serta meningkatkan herd immunity,” ungkap Aipda Dedi Suhaedi

Sementara itu ditempat terpisah, Kapolsek Kresek AKP. Osman Sigalingging SH menjelaskan, untuk program vaksinasi kali ini, pihaknya masih menyasar masyarakat umum di manapun juga.

Dikatakannya, percepatan ini untuk meningkatkan pencapaian 85 persen untuk wilayah Kabupaten Tangerang khususnya di wilayah hukum Polsek Kresek,” ucapnya.

“Kami komitmen mensukseskan program pemerintah dalam hal ini vaksinasi, baik itu Masyarakat dimana pun juga, yang penting warga Negara Indonesia. Kendati demikian meskipun sudah vaksinasi, mereka harus tetap melakukan protokol kesehatan,” ujarnya.

Agar program vaksinasi dilaksanakan bisa berjalan lancar, pihaknya melakukan kerjasama dengan tenaga kesehatan serta sejumlah Ormas mau pun Stekholder untuk membantu dalam pelaksanaannya,” tegas Osman Sigalingging

“Kegiatan vaksinasi dibantu tim kesehatan dari Relawan sebagai penyuntik vaksin atau vaksinator,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, Iwan Subhan selaku perwakilan Ormas Pendekar Banten Korcam Sukamulya, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan vaksinasi Covid-19 yang dilakukan di kediaman Anggota Ormas Pendekar Banten Korcam Sukamulya. Selain ditujukan bagi keluarga Anggota Ormas Pendekar Banten, vaksinasi ini juga sudah diberikan kepada sejumlah masyarakat umum,” terangnya

“Ini adalah kontribusi keluarga besar Ormas Pendekar Banten Korcam Sukamulya untuk masyarakat umum” ujar Iwan Subhan saat meninjau pelaksanaan vaksinasi didampingi langsung oleh H.Ahmad Saeful Dadang

Pada vaksinasi kali ini, sebanyak 50 masyarakat dari Desa Sukamulya dan umum sudah divaksinasi. Dan melalui vaksinasi massal tersebut, sekira 85 persen masyarakat Kabupaten Tangerang sudah tervaksinasi. Nantinya capaian tersebut dapat menjadikan Kabupaten Tangerang dapat mencapai kekebalan komunitas (herd immunity),” terang Iwan Subhan

“Kolaborasi sinergi Polri dan Ormas Pendekar Banten akan terus melakukan kegiatan serbuan vaksin di manapun juga,” kata Iwan

Dengan adanya vaksinasi ini, diharapkan masyarakat di sekitar akan lebih terlindungi ketika ada interaksi, Mudah- mudahan ini menjadi wujud keterlibatan Ormas Pendekar Banten dalam ikut menyehatkan masyarakat,” kata Iwan

Sementara itu H.Ahmad Saeful Dadang, selaku perwakilan dari Ketua Korcam Ormas Pendekar Banten Kecamatan Sukamulya, begitu mengapresiasi juga kepada para tenaga klinis, dan jajaran Polsek Kresek yang turun langsung dalam menyukseskan kegiatan vaksinasi ini tanpa melihat perbedaan masyarakat dari manapun,” kata H.Saeful

Dirinya juga mengimbau agar masyarakat yang saat ini belum melakukan vaksinasi Covid-19, Dosis I dan II agar segera di vaksinasi, sehingga target Pemerintah bisa secepatnya tercapai.

“Kami mengharapkan agar semua masyarakat segera melaksanakan vaksinasi supaya tercipta kekebalan tubuh di seluruh masyarakat sehingga Pandemi Covid -19 ini akan segera berlalu,” pungkasnya.

(Ari Ariyanto/netty/mp)

Author: 

Related Posts

Tinggalkan Balasan