Kecelakaan Beruntun di Tol Karang Tengah-Jakarta, Salah Satu Korbannya Kadispora Kota Tangerang

 Daerah, Kriminal, News

Kecelakaan Beruntun di Tol Karang Tengah-Jakarta, Salah Satu Korbannya Kadispora Kota Tangerang, Nasib seseorang kita tidak tahu. Peristiwa tersebut diunggah oleh akun Instagram @info_ciledug pada Senin sore.

Tangerang kota, matapost

Kecelakaan beruntun yang melibatkan empat mobil terjadi di Tol Karang Tengah-Jakarta, Karang Tengah, Kota Tangerang, Senin (2/8/2021). Akun itu mengatakan, kecelakaan yang melibatkan empat mobil tersebut terjadi sekitar pukul 17.00 WIB pada Senin ini. Kecelakaan itu terjadi saat keempat mobil itu menuju arah Jakarta.

Menurut akun itu, tiap mobil yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakaan yang cukup parah. Pengendara Moge Tabrak Pemotor di Bintaro dengan Kecepatan 70 Km Per Jam Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.

Dari kolase foto yang diunggah @info_ciledug hanya terlihat tiga pelat nomor dari empat mobil yang terlibat kecelakaan, yakni B 1483 RFZ, A 8748 ZH, dan B 2495 TRM. Kanit Laka Lantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Dhanar berujar, salah satu korban yang terlibat kecelakaan itu adalah Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang M Noor.

Kata dia, kecelakaan di tol itu tengah ditangani oleh Polisi Jalan Raya (PJR) Polda Metro Jaya. “Iya (Kadispora terlibat kecelakaan). Masih ditangani oleh PJR,” sebutnya melalui pesan singkat, Senin.

Meski demikian, Dhanar mengaku belum memantau peristiwa kecelakaan beruntun itu. Dia juga belum mengetahui kronologinya. (play/mp/netty)

Author: 

Related Posts

Tinggalkan Balasan