Nuansa hotel Resort Hotel FM 7 seperti di pulau Bali. Tamunya mayoritas turis manca negara.

 Daerah, Ekonomi

Tangerang kota, Matapost.com

Resort Hotel Bandara FM7 menjadi pintu transit penumpang pesawat dari luar negeri Karna dekat dengan transit pesawat dari Bandara. Hotel yang ada di sebelah kiri jalan tol dari arah Bandara Sutta ke Jakarta ini berdiri dari tahun 2016. kamis (14/03)

Menurut Ficky Valleria Burase selaku Marketing Communication Executive hotel FM7 ini sempat di tunjuk oleh pemerintah untuk penampungan penumpang dari luar negeri kusus isolasi Covid 19. Nuansa hotel Resort Hotel FM 7 seperti di pulau Bali. Tamunya mayoritas turis manca negara.

Resort Hotel FM7 terletak di jalan Raya. Prancis no 67 Kecamatan Benda Kota Tangerang propensi Banten.
Mayorita. “Tamu hotel ini penumpang pesawat dari luar negeri.Hotel kami sudah di kenal di luar negeri”,ujar Ficky

Ketika awak media di ajak melihat kamar tamu untuk menginap cukup mencengangkan. Karna kamar hotel FM7 ini kamarnya lain dan beda dari hotel hotel yang sudah ada di wilayah Tangerang.

Pasalnya Hotel ini memang sangat berbeda dengan hotel lainnya yang biasanya berkonsep hotel transit jika berada dilingkungan bandara. Hotel FM7 ini berkonsep resort maka tak heran jika hotel ini menjadi incaran tamu-tamu asing dari berbagai negara.

Seperti diketahui, Hotel Bintang 4 yang masuk dalam wilayah Kota Tangerang ini lokasinya sangat strategis,hanya berjarak 2 KM dari Bandara Internasional Soekarno Hatta dengan luas resort 30.000 M2. Dalam memasuki era New Normal, FM7 Resort Hotel yang berada di area Soekarno Hatta International tetap menjalankan protokol kesehatan yang ketat saat memasuki area hotel.

16 tahun beroperasi merupakan waktu yang cukup untuk membuat Hotel dan Resort ini semakin berkembang. Ditambah dengan fasilitas yang kian memadai mencerminkan hotel tersebut tampak semakin paham dalam hal memanjakan para tamu nya.

FM7 Hotel Resort dengan 386 Kamar pilihan terdiri dari Deluxe Plus, Deluxe,Superior dan Junior sleep serta dilengkapi Fasilitas fasilitas yang bisa dinikmati secara gratis bagi para tamu, antara lain: swimming pool, sauna & steam, hot & cold whirlpool dan fitness center.

Masih ada fasilitas lainnya yaitu 2 Restaurant andalan FM7 Resort Hotel lengkap dengan International Chef yang mereka miliki di AJ Brandon Restaurant menyediakan Malaysia dan Chinese Food & The Porte Restaurant khusus untuk Italian dan Thailand Food, dipastikan ada banyak varian menu yang bisa dinikmati oleh para tamu.

Ditengah pandemi Covid-19 pula, FM7 Resort Hotel, masih beroperasi bahkan terus melakukan renovasi dan terus berbenah agar tetap menjadi hotel terbaik di area bandara.

“Tamu kami di dominasi dengan warga negara asing, yang artinya kami dituntut untuk memberikan pelayanan terbaik, pelayanan berkelas international.” ujar Hendrik Simanjuntak, Director of Sales Marketing FM7 Resort Hotel yang ditemui saat Media Gathering bertempat di FM7 Resort Hotel pada hari Rabu (13/04/22).

Nah, bagi kamu yang berada di area Tangerang, Cengkareng dan sekitarnya, Jangan biarkan hanya orang dari luar negeri saja yang menikmati tempat berkualitas ini.

Baik untuk staycation bersama keluarga, atau pun sekedar mencari tempat hangout bersama teman yang jauh dari keramaian namun masih berada di area Jakarta, bahkan untuk berbuka puasa bersama orang-orang terkasih, FM7 Resort Hotel adalah pilihan yang tepat, untuk menciptakan momen tersebut.

Kami hadir disini untuk melayani tamu dari luar negeri supaya betah ada di hotel kami. Kalau kita duduk di lantai 2 bisa menikmati pemandangan yang indah. Seperti di nuansa pulau Bali. Ada pesawat terbang di atas kepala.

Tamu bule bule disini selalu memanfaatkan momen tersebut untuk mengabadikan gambar ujarnya di hadapan awak media,

Arfaiz,Matapost.com

Author: 

Related Posts

Tinggalkan Balasan